demoMakassar,Inspirasimakassar.com:

Ketua Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Makassar, H.Syarifuddin Badollahi didampingi H.Arifin Dg. Kulle, Anggota Komisi C DPRD Makassar menerima aspirasi dari Forum Masyarakat Nusa Tamalanrea Indah (FORMANTI) yang mendatangi gedung DPRD Makassar sebanyak kurang lebih 100 orang, Kamis 2 Februari 2017. Di Ruang Aspirasi DPRD Kota Makassar.

Dalam kesempatan ini pimpinan rombongan FORMANTI, Drs. Andi Ramli Pangki berujar, “ Maksud dan tujuan kami selaku warga Nusa Tamalanrea Indah berharap Anggota DPRD Makassar dapat membantu warga untuk mendesak pihak developer/pengembang untuk menyerahkan Fasum/Fasos kepada Pemerintah Kota Makassar dan dapat mendesak Pemerintah Kota Makassar untuk segera memperbaiki jalan poros yang merupakan akses warga untuk masuk kedalam kompleks yang saat ini sedang rusak parah”.

Menurut H. Syarifuddin Badollahi yang menerima aspirasi hari ini, “ Saya pribadi selaku Ketua Komisi C DPRD Makassar bersama beberapa Anggota DPRD Komisi C yang bermitra langsung dengan Dinas PU Pemerintah kota Makassar hari ini juga akan berkonsultasi bersama Kepala Dinas mengenai perbaikan jalan yang berada disekitar kompleks Nusa Tamalanrea Indah dan akan memanggil dan mendesak pihak developer/pengembang PT. Nusa Sembada Bangunindo agar segera memperbaik dulu Fasum/Fasos yang ada diwilayah Kompleks dan segera menyerahkan Fasum/Fasos ke Pemerintah Kota Makassar”, ujar H.Syarifuddin Badollahi.

Akhir dari pertemuan warga menerima dan berjanji akan datang kembali ke DPRD Makassar apabila aspirasi mereka tidak direalisasi secepatnya. (humas dprd Makassar)

BAGIKAN
Berita sebelumyaWalikota Makassar Apresiasi Konsep atasi Macet
Berita berikutnyaFarouk M Betta, Memperjuangkan Kepentingan Masyarakat
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here