Makassar, Inspirasimakassar.id:

Anggoat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) masa bakti 2019-2024 segera berakhir. Mereka segera digantikan oeh anggota dewan baru hasil Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) periode 2024-2029. Para anggota dewan baru tersebut nantinya akan dilantik dan diambil sumpahnya, pada 9 September nanti.

Seperti diketahui, dimasa akhir tugas sebagai wakil rakyat, bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar berhasil mengesahkan empat Rencangan Peraturan Daerah, atau Ranperda. Pengesahan Ranperda tersebut melalui Paripurna di Ruang Rapat Paripurna DPDR Makassar, Jumat, 6 September 2024 malam.

Ke-empat Ranperda tersebut masing masing  Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) 2024-2043, Ranperda Pengelolaan Limbah B3, Ranperda Pendirian Perusahaan Umum Daerah Terminal Makassar Metro, hingga Ranperda Pemberian Insentif dan Kemudahan Berinvestasi.

Penetapan empat Ranperda menjadi Peraturan Daerah (Perda) tersebut ditandai penandatanganan berita acara persetujuan bersama Pimpinan dewan diwakili Ketua DPRD Kota Makassar, Rudiyanto Lalo, dan Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

Tentunya, empat Ranperda tersebut merupakan hal bersejarah, sekaligus menjadi moment paripurna terakhir anggota DPRD Kota Makassar periode 2019-2024. Sebanyak 37 Perda telah disahkan dan disetujui bersama dengan Pemkot Makassar selama lima tahun.

Selain pengesahan Ranperda, Paripurna tersebut sekaligus menjadi momentum perpisahan bagi seluruh anggota dewan bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto.

Ketua DPRD Kota Makassar, Rudiyanto Lallo mengakui, lima tahun bersama Walikota Makassar dan seluruh  jajarannya membangun Kota Makassar tidaklah waktu yang singkat. Kolaborasi yang dibangun secara bersama tentunya membuat Ibukota Sulawesi Selatan ini terus bertumbuh, bahkan melaju demikian cepat.

Untuk itu, Rudiyanto Lallo yang juga anggota DPR-RI terpilih itu tak lupa mengucapkan terima kasih atas kerja keras yang selama ini ditunjukkan oleh seluruh anggota dewan di dalam membangun Makassar, begitu banyak kritik dan saran yang diberikan untuk Makassar dua kali tambah baik.

Sementara Walikota Makassar, Moh.Ramdhan Pomanto mengakui, Makassar hari ini sangat disegani di nasional dan sangat diperhitungkan di dunia, itu dikarenakan pemerintahan yang berjalan dengan sangat baik. Pemerintahan itu adalah pemerintah kota dan DPRD Makassar.

Kepada anggota dewan yang mengakhiri masa jabatannya, Danny Pomanto juga mengucapkan terima kasih.

“Tentunya ini bukanlah akhir dari sebuah hidup. Tapi justru awal bagi kehidupan yang baru,” ucap Danny Pomanto memberikan salam perpisahan.

Sementara bagi anggota dewan yang masih diberi amanah, baik di tingkat kota, provinsi, maupun di tingkat DPR-RI merupakan sebuah amanah dan tanggung jawab yang cukup besar untuk kembali memberi pengabdian yang dua kali tambah baik.

“Tentunya ini adalah amanah yang sangat berat karena mengulangi sesuatu apalagi yang dua kali tambah itu juga tidak mudah. Maka izinkan saya menyampaikan kepada teman-teman yang masih duduk selamat menunaikan sebuah amanah yang baru,” tutup Danny—sapaan akrab walikota dua periode ini. (titi)

BAGIKAN
Berita sebelumyaKPU Tutup Perpanjangan Pendaftaran Pilkada Maros, Chaidir Syam-Suhartina Calon Tunggal
Berita berikutnyaPenting Dilakukan Pembenahan Fasilitas RPH
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here