Kaltara, Inspirasimakassar.com: Sikap bersahaja dan rendah hati yang selalu ditunjukkan oleh sosok diri Zainal Arifin Paliwang, kembali ditontonkannya saat menjamu tamu-tamunya yang datang berlebaran ke rumah jabatan Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Minggu (23/04/2023).

Di momen ‘open house’ hari kedua Idul Fitri 1444 H ini, Zainal Arifin Paliwang didampingi isterinya, Ny. Rahmawaty Paliwang tak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk mempromosikan salah satu makanan khas dari daerah asalnya Sulawesi Selatan, yakni Coto Makassar.

Tanpa rasa canggung, Zainal langsung turun tangan jadi koki yang meracik sendiri campuran dari Coto Makassar dan melayani tamu-tamunya yang datang dari berbagai lapisan masyarakat. Dengan cekatan, alumni SMA Negeri 1 Makassar angkatan 1982 ini mengambil mangkok kosong lalu mulai memasukkan irisan daging sapi, bawang goreng dan menyeduhkan air coto yang ditimbanya dari sebuah panci besar.

Usai meramu semangkuk Coto Makassar, mantan Wakapolda Kaltara ini lalu menyerahkan kepada tamunya yang sudah berdiri dihadapannya, lalu melanjutkan meracik mangkuk-mangkuk berikutnya buat melayani antrian panjang tamunya yang sangat ingin mencucipi kuliner andalan Kota Makassar tersebut.

Sejumlah tamu yang hadir di rujab Gubernur Kaltara di Tanjung Selor, Bulungan, merasa terharu dan bangga menyaksikan aksi Gubernur Kaltara yang begitu merakyat dan bersahaja dalam melayani tamu-tamunya yang berkunjung di hari kedua Idul Fitri 1444 H, dan sekaligus mempromosikan cita rasa Coto Makassar salah makanan khas dari daerah asalnya. (jw)

BAGIKAN
Berita sebelumya100 Hari Kematian Virendy, Kuasa Hukum Siap Ungkap Fakta Baru
Berita berikutnyaHarpen Reza Ali Paparkan Kesiapan Sulsel Tuan Rumah Pra PON di Makassar
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here