Sebuah mobil truk bagian atasnya tertutup tenda tebal melaju lambat perlahan berhenti di depan rumah warga. Satu persatu warga langsung berhamburan keluar menuju mobil yang sengaja diparkir untuk mengangkut mereka. Tidak seberapa lama mobil bercat coklat pekat itu sudah penuh dengan penumpang pria Wanita, berusia baya dan beberapa diantaranya sudah berumur. Ada juga berusia remaja. Mereka duduk di bangku Panjang. Mobil dinas pengangkut personil Brimob itu segera bergerak pergi.
Begitulah suasana Jumat (17/12/2021) pagi di sebuah perkampungan di Kelurahan Tanete Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone Sulawesi selatan. Mereka, para warga yang diangkut beramai-ramai itu merupakan warga yang sengaja dijemput menuju Markas Komando Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel untuk mengikuti menggelar kegiatan vaksinasi massal yang kelima kalinya digelar khusus untuk mempercepat capaian target vaksinasi di atas 70 persen.
Dalam mempercepat mencapai target vaksinasi Covid-19 Brimob Batalyon C Pelopor sengaja menyiapkan kendaraan pengangkut yang menjempu warga masyarakat yang agak jauh dari lokasi dan tidak memiliki kendaraan untuk datang ke lokasi vaksinasi, termasuk orang tua yang sudah tidak kuat lagi berjalan kaki. Mereka sengaja dilayani dengan keramahan dan menfasilitasinya agar tidak lagi merasa berat dan terhalang. Sebelum mereka dijemput terlebih dahulu personil Brimob yang juga anggota tim sudah mendata satu per satu dengan mendatangi setiap rumah, door to door, guna memastikan berapa banyak warga yang harus dijemput untuk dikondisikan saat kegiatan vaksinasi dilangsungkan.
Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan,S.Sos kepada wartawan mengatakan, pihaknya memang sengaja menyiapkan mobil dinas pengangkut personil untuk menjemput warga yang mengalami kesulitan kendaraan maupun warga yang tidak mampu lagi berjalan kaki.
“Pokoknya kami ingin target 70 persen itu harus tercapai sebelum akhir tahun. Dan, Alhamdulillah ternyata respon warga masyarakat sangat besar untuk melakukan vaksinasi,” ungkap Kompol Nur Ichsan semangat.
Menurut Kompol Nur Ichsan, antusias warga masyarakat pada kegiatan yang kelima digelar ini memang jauh lebih besar dibanding empat kegiatan sebelumnya, sekalipun jumlahnya juga cukup besar hingga ratusan, namun pada gelar kelima ini jauh lebih besar karena lebih dari 1000 orang jumlahnya yang datang.
Jumlah itu sebetulnya lanjutnya lagi, sudah diketahui sebelumnya melalui pendaftaran dari rumah ke rumah ditambah dengan himbauan yang dilakukan lewat media sosial secara massif.
“Alhamdulillah ternyata dua langkah yang kami lakukan kali ini mendapat respon yang lebih besar lagi dengan melakukan himbauan langsung lewat selebaran yang disebar dari rumah ke rumah dan lewat medsos,” tandasnya.
Kegiatan yang digelar di Aula Mako Batalyon C Pelopor Jalan. M.H. Thamrin dilakukan dengan bekerja sama klinik Madising Polres Bone untuk percepatan /akselerasi vaksinasi Covid 19 demi mendukung program pemerintah dalam hal penanganan Covid 19.
Meski sudah dilaksanakan sebanyak empat kali, kegiatan vaksinasi massal di Mako Brimob Batalyon C Pelopor ini selalu dipadati oleh warga masyarakat yang antusias mengikuti kegiatan vaksin. Hal tersebut tampak sejak awal kegiatan vaksinasi Covid 19 jenis Sinovac tersebut dimulai.
Sejak dibuka pada pukul 07.30 Wita pagi, tenda pendaftaran vaksin langsung diserbu oleh ratusan masyarakat yang telah menunggu di depan Mako Brimob Bone. Setelah mendaftar dan menerima nomor antrian para peserta vaksin langsung diarahkan ke depan aula sambil menunggu giliran mendapatkan vaksin Covid 19 jenis Sinovac dosis 1 dan 2.
”Alhamdulillah dalam kegiatan vaksinasi massal yang kami laksanakan kelima kalinya ini, antusias dari masyarakat masih sangat tinggi, hal tersebut dapat terlihat di tenda pendaftaran telah tercatat lebih dari 800 peserta, mereka telah mendaftarkan diri untuk mengikuti kegiatan vaksinasi,” ungkap Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan,S.Sos. kepada awak media yang dijumpai saat memantau langsung jalannya kegiatan vaksinasi massal tersebut.
Kompol Nur Ichsan juga menambahkan bahwa Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel akan terus mendukung program pemerintah dalam hal percepatan penanganan Covid 19.
“Tentunya kami berharap pada kegiatan vaksinasi kali ini dapat mencapai jumlah yang sebesar-besarnya, sebagai wujud dukungan kami terhadap program pemerintah dalam mempercepat penanganan Covid 19 melalui akselerasi vaksinasi demi mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif dengan vaksinasi Covid 19,” ungkap Perwira Menengah berpangkat satu melati tersebut.
Untuk menarik minat warga masyarakat mengikuti kegiatan vaksinasi massal ini lanjutnya lagi, pihaknya memanfaatkan akun media sosial untuk menjangkau seluruh lapisan masyarakat dan kami juga menerjunkan anggota untuk mensosialisasikan kegiatan tersebut secara door to door untuk mencapai warga yang berada di pelosok-pelosok desa. Selain itu untuk meningkatkan semangat para personel mencari warga yang bersedia untuk divaksin, mereka juga diberikan reward atau penghargaan kepada personel yang paling banyak mendatangkan warga untuk mengikuti kegiatan vaksinasi.
Tercatat lebih dari 1000 warga masyarakat yang mendaftarkan diri dalam kegiatan vaksinasi massal Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel ini. Namun dari total 1000 pendaftar hanya 834 warga yang berhasil lolos screning kesehatan dan selebihnya dinyatakan gagal screening karena berbagai hal penyebabnya, diantaranya ada yang tengah demam dan tensi darahnya berada di atas normal. (Jurlan Em Saho’as).