satu

Makassar, Inspirasimakassar.com:

Badan Anggaran (Banggar) DPRD Makassar kembali menggelar rapat membahas Ranperda tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2018 kali ini mengundang 15 Kecamatan dan 5 Perusahaan Daerah (Perusda) kota Makassar ini berlangsung di ruang Badan Anggaran DPRD Makassar, Jumat, 17 November 2017.

Rapat Banggar hari ini kembali dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD Makassar, Adi Rasyid Ali didampingi Asisten III Pemerintah Kota Makassar, Takdir Hasan Saleh dan dihadiri oleh beberapa Anggota Badan Anggaran DPRD Makassar
Dalam hal ini beberapa Anggota Badan Anggaran mempertanyakan permasalahan retribusi sampah ilegal sebesar Rp. 80.000 yang mengatasnamakan pemerintah kota Makassar di wilayah Kecamatan Panakkukang.

Salah satu Anggota Badan Anggaran DPRD Makassar dari Fraksi Partai Keadilah Sejahtera, Mudzakkir Ali Djamil meminta Kecamatan Panakkukang untuk menindak lanjuti permasalahan retribusi sampah ilegal yang sangat merugikan warga.dua
“Saya berharap hal retribusi sampah secara ilegal yang mengatasnamakan pemerintah kota Makassar di wilayah kecamatan Panakkukang bisa ditindak lanjuti secepatnya sehingga tidak merugikan warga setempat,” ungkap Anggota Komisi D ini.

Camat Panakkukang, Tahir Rasyid menjelaskan bahwa permasalahan mengenai retribusi sampah secara ilegal yang berada diwilayah kecamatan Panakkukang diluar dari jangkauan petugas akan tetapi pihaknya sudah menghimbau kepada Warga untuk tidak membayar retribusi sampah tanpa Surat Ketetapan Retribusi Daerah (SKRD) yang dikeluarkan oleh Kecamatan Panakkukang.

Rencananya setelah Rapat bersama 15 kecamatan dan 5 Perusahaan Daerah, Badan Anggaran DPRD Makassar (Banggar) akan melanjutkan rapat pada malam hari bersama Sekretariat DPRD Makassar. (Adhit)

BAGIKAN
Berita sebelumyaBanggar, TAPD dan SKPD Bahas Ranperda APBD TA 2018
Berita berikutnyaBanggar DPRD Makassar Lanjut Rapat Bahas RAPBD Malam Hari
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here