INSPIRASI Makassar.com, Makassar – Panitia Khusus (Pansus) Fasum-Fasos DPRD Kota Makassar kembali melanjutkan rapat pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Pencarian Fasum Fasos Kota Makassar, Jumat (03/6/2016).
Rapat dipimpin ketua Pansus Abdul Wahab Tahir, SH didampingi Abd. Rasyid Taha, SH (Polrestabes Makassar), Aria Purnabawa (DTRB/Kabag Pertanahan Kota Makassar) dan dihadiri sejumlah anggota Pansus Fasum Fasos DPRD Makassar, bersama Dinas terkait.
Rapat juga menghadirkan H. Kadir Halid (mantan Dirut PD. Pasar Makassar Raya), perwakilan pemilik ruko Makassar Mall dan perwakilan PT. Melati Tunggal Inti Raya (MTIR).
Agenda Rapat kali ini yakni mendengarkan pandangan mantan Dirut PD. Pasar Makassar Raya, serta masukan dan saran dari sejumlah anggota Pansus Fasum Fasos terkait kontrak kerjasama dengan Pihak PT. MTIR. (taufikfajar)