jawaban-walikota
Walikota Makassar H. Moh. Ramdhan Pomanto menghadiri Sidang Paripurna DPRD Makassar sekaligus menjawab 9 Tanggapan fraksi terhadap 3 ranperda Kota Makassar, masing-masing Rancangan Perubahan APBD TA 2016, Ranperda Penambahan Penyertaan Modal Pada PDAM dan Ranperda tentang Pembentukan dan susunan perangkat Daerah Kota Makassar, Jumat (7/10/2016).

INSPIRASI-MAKASSAR.COM, MAKASSAR Walikota Makassar H. Moh. Ramdhan Pomanto menyampaikan jawaban atas tanggapan fraksi-fraksi terhadap tiga rancangan peraturan daerah (Ranperda) dalam Sidang Paripurna DPRD Makassar yang digelar Jum’at (7/10/2016)

Ketiga Ranperda dimaksud adalah Rancangan Perubahan APBD TA 2016, Ranperda Penambahan Penyertaan Modal Pada PDAM dan Ranperda tentang Pembentukan dan susunan perangkat Daerah Kota Makassar.

Sidang Paripuna yang berlangsung di ruang Paripurna DPRD Makassar ini di pimpin Ketua DPRD Makassar, Farouk M Betta didampingi Wakil Ketua, Adi Rasyid Ali dan Indira Mulyasari juga Wakil Walikota Makassar, Syamsu Rizal mendampingi Pimpinan sidang.

Walikota Makassar dalam kesempatan ini menyampaikan apresiasi kepada seluruh fraksi Di DPRD Makassar yang telah memberi tanggapan, saran serta harapan terhadap 3 Rancangan Peraturan Daerah ini.

Walikota Makassar dalam sidang ini hanya menjawab dengan mengaitkan Pemandangan umum lainnya yang sesuai dengan materi atau substansi bahasan tanggapan Fraksi, dan berharap dalam rapat-rapat pembahasan ketiga Ranperda ini berjalan lancar dan sesuai harapan bersama.

Dalam Sidang Paripurna ini diputuskan 2 Pansus masing-masing Ranperda Penambahan Penyertaan Modal Pada PDAM dan Ranperda tentang Pembentukan dan susunan perangkat Daerah Kota Makassar, dibahas dalam Pansus Kecil DPRD Kota Makassar.

Hadir dalam sidang hari ini, Para Asisten Pemerintah Kota, Jajaran Eksekutif, Rekan media cetak dan elektronik serta para tamu dan undangan.

(humas/amal)

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here