Makassar, Inspirasimakassar,com:
Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Senin 21 November 2016 menggelar rapat pembahasan gambaran umum Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Makassar tentang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2017 oleh eksekutif . Rapat dilanjutkan dengan Pembahasan setiap masing-masing SKPD Pemerintah Kota Makassar.
Rapat Banggar hari ini dipimpin langsung Wakil Ketua I DPRD Makassar, Adi Rasyid Ali didampingi Asisten III Pemerintah Kota Makassar, Takdir Hasan Saleh mewakili Walikota Makassar dan dihadiri oleh beberapa Anggota Badan Anggaran DPRD Makassar.
Undangan yang yang hadir dirapat pertama Badan Anggaran DPRD Makassar hari ini adalah Tim Anggaran yaitu Badan Keuangan Pemerintah Kota Makassar, Bagian Hukum Pemerintah Kota Makassar, Bappeda Kota Makassar, Dinas Pendapatan Daerah Kota Makassar, Ekbang Pemerintah Kota Makassar, BPKD Pemerintah Kota Makassar, dan Inspektorat Kota Makassar.
Rencananya setelah rapat pemaparan gambaran umum Ranperda APBD TA. 2017, hari ini rapat badan anggaran akan melanjutkan rapat pembahasan Ranperda APBD TA. 2017 bersama 10 SKPD terkait dengan 2 sesi. (Liputan Humas)