Gowa, Inspirasimakassar.com:

Kendatipun parkembangan virus corona (Covid-19) sudah makin melandai di Sulawesi Selatan, termasuk dalam wilayah Kabupaten Gowa namun kegiatan pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 terus dilakukan Pemkab Gowa hingga menyentuh seluruh kelurahan, termasuk dalam wilayah Kecamatan Somba Opu.

Kegiatan yang dipusatkan di posyandu-posyandu di setiap RW itu mendapat respon positif dan cukup banyak warga masyarakat tampaknya sangat antusias dan bersemangat untuk melakukan vaksinasi dengan mendatangi posyandu terdekat di pemukiman masing-masing, Jumat (10/12/2021).

Bhabinkamtibmas Samata Bripka Basir yang turun langsung melakukan monitoring di posyandu mengingatkan warga untuk tetap menghindari kerumunan dan menggunakan masker selama di lokasi vaksinasi.

Bripka Basir yang selalu hadir di tengah anggotanya yang ditugaskan di setiap kelurahan berpesan kepada anggotanya untuk melakukan pendekatan persuasif bila menegur warga agar dilakukan dengan santun, terutama mereka terlihat tidak melaksanakan prokes.

“Setiap anggota yang bertugas di lapangan selama pandemi Covid-19 agar tetap disiplin namun tetap persuasif agar masyarakat mau menaati protkes, bukan hanya karena melanggar aturan pemerintah tapi juka menumbuhkan kesadaran warga bahwa virus corona dapat tersebar luas melalui kerumunan orang,” kata Bripka Basir.

Guna menghindari kerumunan dan agar pelaksanaan kegiatan vaksinasi di Kelurahan Samata Kabupaten Gowa, Bhabinkamtibmas Samata Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa Bripka Basir hadir dalam kegiatan tersebut dan menekankan kepada warga binaannya yang melaksanakan untuk tetap menghindari kerumunan dengan menjaga jarak sehingga disiplin prokes tetap ditegakkan hingga pemerintah sudah mengumumkan kalau negara kita sudah bebas Covid-19.

Kegiatan percepatan vaksin kali ini dilaksanakan di rumah Hj. Kebo yang juga tempat posyandu penimbangan bayi, yang terletak di Jalan Karaeng Makkawari Kel Samata Kecamatan Somba Opu bekerjsamai dengan petugas dari tim Nakes Puskesmas Samata.

“Pelaksanaan kegiatan ini memang cukup menarik dan cukupo efektif karena dilaksanakan bertepatan dengan jadwal penimbangan bayi sehingga dalam rangkaian tersebut memungkinkan warga yang datang jumlahnya cukup banyak sekaligus memberi kesempatan seluas-luasnya bagi yang belum di vaksin sekalian ikut di vaksin,” ungkap Bripka Basir.
(Jurlan Em Saho’as)

BAGIKAN
Berita sebelumyaJelang Nataru, BI Antisipasi Uang Tunai yang Cukup
Berita berikutnyaBAZNAS Salurkan 150 Dus Makanan Siap Saji Bagi Warga di Pinggir Kanal
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here