Pinrang, inspirasimakassar.id:
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pinrang, menghadirkan pembicara dari kalangan akademisi. Kehadiran mereka untuk membahas berbagai aspek terkait dengan pengawasan dan pelaksanaan netralitas ASN jelang pesta demokrasi 27 November 2024.

Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Calo Kerrang, hadir pada acara Sosialisasi Pengawasan Netralitas ASN yang diselenggarakan oleh Bawaslu Pinrang, di Hotel MS Pinrang, Kamis (1/8), juga perwakilan dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Pinrang sebagai peserta.

Menurut komisioner Bawaslu Pinrang Aswar, S.Psi,M.I.Kom, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa semua Aparatur Sipil Negara (ASN) mematuhi prinsip netralitas dalam pelaksanaan tugas mereka, terutama menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada).

Sementara itu, dalam sambutannya, Sekda A. Calo Kerrang menggarisbawahi pentingnya netralitas ASN dalam menjaga kepercayaan publik dan integritas penyelenggaraan pemerintahan.

Netralitas ASN, lanjutnya, adalah kunci untuk memastikan bahwa pelayanan publik tetap adil, dan tidak terpengaruh oleh kepentingan politik. Olehnya itu, dirinya berharap, setiap ASN di Kabupaten Pinrang, dapat mematuhi prinsip prinsip ini dengan sepenuh hati.

Sekda A. Calo Kerrang mengapresiasi Bawaslu Pinrang atas inisiatif penyelenggaraan kegiatan ini, yang dianggap sebuah kegiatan yang
sangat penting dan sebagai bagian untuk mensukseskan perhelatan Pilkada November mendatang.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan semua ASN di Kabupaten Pinrang, dapat lebih memahami peran dan tanggung jawab mereka dalam menjaga netralitas, sehingga penyelenggaraan pemerintahan dapat berjalan dengan baik dan objektif dalam menghadapi Pilkada mendatang.(Rls/ks)

BAGIKAN
Berita sebelumyaLangka Raja Gowa ke-38 Dalam Perlindungan Warisan Budaya
Berita berikutnyaPasca Eksekusi, Pemkab Pinrang Saluran Bantuan
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here