Pinrang, inspirasimakassar.id:
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pinrang, menghadirkan pembicara dari kalangan akademisi. Kehadiran mereka untuk membahas berbagai aspek terkait dengan pengawasan dan pelaksanaan netralitas ASN jelang pesta demokrasi 27 November 2024.
Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Calo Kerrang, hadir pada acara Sosialisasi Pengawasan Netralitas ASN yang diselenggarakan oleh Bawaslu Pinrang, di Hotel MS Pinrang, Kamis (1/8), juga perwakilan dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Pinrang sebagai peserta.
Menurut komisioner Bawaslu Pinrang Aswar, S.Psi,M.I.Kom, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa semua Aparatur Sipil Negara (ASN) mematuhi prinsip netralitas dalam pelaksanaan tugas mereka, terutama menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada).
Sementara itu, dalam sambutannya, Sekda A. Calo Kerrang menggarisbawahi pentingnya netralitas ASN dalam menjaga kepercayaan publik dan integritas penyelenggaraan pemerintahan.
Netralitas ASN, lanjutnya, adalah kunci untuk memastikan bahwa pelayanan publik tetap adil, dan tidak terpengaruh oleh kepentingan politik. Olehnya itu, dirinya berharap, setiap ASN di Kabupaten Pinrang, dapat mematuhi prinsip prinsip ini dengan sepenuh hati.
Sekda A. Calo Kerrang mengapresiasi Bawaslu Pinrang atas inisiatif penyelenggaraan kegiatan ini, yang dianggap sebuah kegiatan yang
sangat penting dan sebagai bagian untuk mensukseskan perhelatan Pilkada November mendatang.
Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan semua ASN di Kabupaten Pinrang, dapat lebih memahami peran dan tanggung jawab mereka dalam menjaga netralitas, sehingga penyelenggaraan pemerintahan dapat berjalan dengan baik dan objektif dalam menghadapi Pilkada mendatang.(Rls/ks)