Site icon Inspirasi Makassar

Pj. Bupati Pinrang Terima Kunjungan Pimpinan PT. PLN UP3

Pinrang, Inspirasimakassar.id : Pimpinan PT. PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3), Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, Jimy Indra Baskara beserta jajaran audiensi dengan Pj. Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil, SE.,MM, di Ruang Kerja Bupati Pinrang, Selasa (21/5).

Di hadapan Pj. Bupati Pinrang, Jimy Indra Baskara, melaporkan kondisi suplay tenaga listrik di Kabupaten Pinrang, masih cukup untuk kebutuhan energi listrik masyarakat.

Menurutnya, Program Penerangan Jalan Umum (PJU) Kabupaten Pinrang, merupakan salah satu program PJU terbaik di Sulawesi Selatan berkat kerja sama yang dibangun antara PT PLN dan Pemerintah Kabupaten Pinrang.

Sementara itu, Pj. Bupati Ahmadi Akil mengungkapkan, sudah selayaknya dalam melayani masyarakat, Pemerintah Kabupaten Pinrang senantiasa membangun koordinasi dengan pihak terkait termasuk PT PLN sebagai pemasok tunggal energi listrik di daerah ini.

Karenanya, kerja sama yang telah berjalan dengan baik, diharapkan terus terbina demi terpenuhinya kebutuhan masyarakat akan energi listrik.

Ahmadi Akil juga berharap PT PLN terus aktif dalam setiap programtermasuk dalam menyalurkan program corporated social responsibility (CSR) jika sewaktu waktu dibutuhkan Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Pinrang.

Hadir mendampingi Pj. Bupati, Asisten Ekonomi Pembangunan H. Abd. Rahman Mahmud, Kepala Bagian Perekonomian Zulkifli. (ks)

Exit mobile version