Site icon Inspirasi Makassar

Pj. Bupati Pinrang Kunjungi Sejumlah Fasilitas Pendidikan dan Kesehatan

Pinrang, inspirasimakassar.id:
Pj. Bupati Pinrang H. Ahmadi Akil, SE, MM melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke beberapa fasilitas pendidikan dan layanan kesehatan di Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang, Selasa (23/6).

Kunker ini meliputi UPT SDN 133 Duampanua, UPT SLTP 5 Duampanua, dan Rumah Sakit Umum Madising.

Pada kesempatan ini, Pj. Bupati Ahmadi Akil menyampaikan pentingnya peningkatan kualitas pendidikan bagi para peserta didik, agar dapat menciptakan generasi intelektual yang kelak akan menjadi generasi penerus yang cerdas dan berkarakter.

“Pendidikan adalah fondasi masa depan anak-anak kita. Kita harus memastikan bahwa fasilitas pendidikan di Kabupaten Pinrang dapat memberikan layanan yang terbaik untuk mendukung proses belajar mengajar,” ujar Pj. Bupati Ahmadi Akil.

Sementara itu, pada kunjungannya ke Rumah Sakit Umum Madising, Pj. Bupati Ahmadi Akil menyaksikan langsung proses layanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat.

Dirinya tak lupa menekankan perlunya peningkatan mutu layanan kesehatan untuk memenuhi ekspektasi masyarakat akan layanan Kesehatan yang berkualitas.

“Kesehatan adalah hal yang sangat krusial. Rumah Sakit Umum Madising harus mampu memberikan pelayanan kesehatan yang prima dan profesional kepada masyarakat,” ungkap Pj.bupati Ahmadi Akil.

Pj. Bupati Ahmadi Akil berharap kunjungan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pihak terkait untuk terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Pinrang dari waktu ke waktu, agar mayarakat merasa terlayani dengan baik pada 2 sektor yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat ini.

“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa layanan pendidikan dan kesehatan di Pinrang dapat terus ditingkatkan, dengan begitu, kita bisa memberikan masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang dan memastikan layanan kesehatan masyarakat diterima dengan baik.,” pungkas Pj. Bupati Ahmadi Akil.

Diharapkan, dengan dukungan dan kerja sama dari semua pihak, kualitas layanan pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Pinrang, dapat terus meningkat, dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

Pada kesempatan ini, turut mendampingi, Asisten Ekonomi Pembangunan H. Abd. Rahman Mahmud, Kepala BKPSDM Abd.Rahman Usman, Inspektur Daerah H.M.Aswin, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan A.Macca dan Pihak terkait lainnya.(Rls/ks)

Exit mobile version