Selayar, Inspirasimakassar.com:

Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang 29 Kepulauan Selayar, gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, dirangkaikan dengan pemberian santuni kepada 49 orang anak yatim – piatu di Mesjid Sabilul Muhtadin, Markas Komando Distrik (Makodim) 1415 Selayar, Selasa (3/11/2020).

Hadir di antaranya, Dandim 1415/Selayar, Letkol Kav. Adi Priatna, Kasdim 1415/Selayar, Mayor Inf Abdul Rasyid, Pasipers Dim 1415/Selayar, Kapten Inf Zaenudin, Pasiops Dim 1415/Selayar, Kapten Arm Husain, Pasiter Dim 1415/Selayar, Lettu Kav Abdul Rasyid, Letda Inf M. Rusdy, Dan Unit Intel Dim 1415/Selayar.

Hadir pula Ketua Persit KCK Cabang 29 Kodim 1415/Selayar, Ny. Afri Anita Bukit, S.STP., M. Si serta 50 orang Personil Kodim 1415/Selayar dan pengurus Persit Kartika Chandra Kirana cabang 29 lainnya.

Letkol Kav. Adi Priatna, Kasdim 1415/Selayar, dalam sambutannya menyampaikan bahwa, memperingati maulid ini kita lakukan dengan sederhana karena berhubung masih dalam situasi pandemi Covid – 19 yang masih melanda Indonesia dan dunia dan juga daerah kita Selayar.

“Momen yang sangat baik ini yaitu memperingati maulid Nabi Muhammad SAW Kodim 1415/Selayar mengundang adik-adik untuk saling berbagi rezeki yang telah Allah SWT berikan,” ujarnya.

Dandim juga memperkenalkan diri sebagai Pejabat Dandim yang baru bertugas kurang lebih 2 bulan di Kodim 1415 Selayar.

Dia berharap, kiranya kehadiran adik adik bukan yang pertama kali dan terakhir kalinya namun dalam kegiatan berbeda, kami tetap berharap kehadirannya. ( Ucok Haidir )

BAGIKAN
Berita sebelumyaH Kasman Ali Dikabarkan Menyatu ZAS
Berita berikutnyaHaji Haruna Gerakkan Civitas Akademika UIT dan Karyawan RS UIT Menangkan DILAN
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here