Maros Inspirasimakassar.id:

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-116 di Lapangan Pallantikang Turikale Maros, Senin (20/5/2024). Peringatan yang dipimpin Dr.H.A.S.Chaidir Syam dan dihadiri jajaran Pemkab Maros ini ini bertema “Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Emas “.

Bupati Maros membacakan sambutan tertulis Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo)RI, Budi Arie Setiadi. Menteri Kominfo RI menyebutkan, bonus demografi yang dimiliki Indonesia harus dikelola dengan kebijaksanaan dan salah satu yang berpeluang menjadi penopangnya adalah adopsi teknologi digital.
” Tingkat penetrasi internet di Indonesia telah mencapai 79, 5 persen dari total populasi, ini diperkuat dengan potensi ekonomi digital Asean,” terangnya.
Kebangkitan kedua menurut Menteri Kominfo RI merupakan terpenting bagi kita dan kita harus menatap masa depan dengan penuh optimisme, kepercayaan diri dan keyakinan.

“Dititik inilah seluruh potensi SDA kita, bonus demografi kita, potensi transformasi digital kita menjadi dasar menuju Indonesia Emas 2045,” tandasnya.
Peringatan Harkitnas Ke-116 Tahun 2024 di Kabupaten Maros juga diwarnai dengan penandatangan pernyataan komitmen bersama antara Bappenda Maros, UPTB Maros dan Jasa Raharja Maros dalam rangka peningkatan kepatuhan masyarakat dan meningkatkan penerimaan PBB, PKB dan sumbangan wajib dana kecelakaan lalulintas di jalan disaksikan Bupati Maros.

Selain itu, Bupati Maros, H.A.S.Chaidir Syam juga menyerahkan bantuan pangan secara simbolis kepada warga kelurahan Pettuadae dan penyerahan SK pensiun bagi ASN Pemkab Maros yang telah memasuki masa pensiun per 1 Juni 2024. (din)

BAGIKAN
Berita sebelumyaWawan Nur Rewa Harap Pilkada Pinrang Jujur dan Adil, Pj. Bupati Hingga ASN Harus Netral
Berita berikutnyaPolri Amankan Opening Ceremony WWF Ke-10 di Bali
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here