Pinrang, inspirasimakassar.id:
Mantan Bupati Pinrang dua periode, Andi Aslam Patonangi, hadir pada acara deklarasi dan pendaftaran pasangan bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, A. Irwan Hamid, S.Sos – Sudirman Bungi, S.IP., M.Si, Rabu 28 Agustus 2024.

Dalam orasinya dihadapan ribuan pendukung dan simpatisan Pasangan calon (Paslon) yang akan mendaftar di KPU Pinrang menyampaikan bahwa, kita datang ditempat ini (lapangan Bosowa,red) untuk memberikan dukungan dan memenangkan Paslon Iwan Sudirman, pada 27 November 2024 mendatang.

” Atas nama keluarga mengucapkan terima kasih kepada massa yang hadir dari 12 Kecamatan dalam wilayah pemerintahan Kabupaten Pinrang, yang telah meluangkan waktunya hadir deklarasi Paslon periode 2024 – 2029, dan bersama sama mengantar ke KPU Pinrang.”kata Aslam Patonangi.

Pada kesempatan tersebut, lanjutnya, mari kita perlihatkan kedewasaan dalam berpolitik. ” Perbedaan pilihan itu adalah wajar, tapi tidak harus merusak sendi-sendi kebersamaan sebagai masyarakat daerah ini. Dan, Insya Allah kita harus mendukung Iwan Sudirman dengan slogan bersama lebih baik.”katanya

Ketika diminta alasan mendukung Paslon Iwan Sudirman usai pendaftaran Paslon di KPU Pinrang, Aslam Patonangi mengatakan, dirinya bagian dari partai NasDem dan juga adalah keluarga Paslon yang berkontestasi di Pilkada Pinrang.

Harapannya di Pilkada ini, dapat berjalan dengan damai. Bahwa, Pilkada adalah kontestasi, dan semakin berkualitas. Artinya, lebih memahami bahwa pesta demokrasi adalah ranahnya berbeda pilihan dan beda pilihan tidak harus merusak kebersamaan dan silaturahmi.(ks)

BAGIKAN
Berita sebelumyaHari Ini, Tidak Ada Pendaftar Balon Bupati dan Wakil Bupati di KPU Pinrang
Berita berikutnyaKKG-IM Sosialisasi Penguatan Transisi PAUD/RA ke Madrasah Ibtidaiyah di Pinrang
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here