Pinrang, inspirasimakassar.id:
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Pinrang menggelar kegiatan peningkatan kapasitas Kader Pembangunan Manusia (KPM), di Aula Hotel MS Pinrang, Selasa, 5 November 2024.

Kegiatan ini, menurut Kepala Dinas PMD Kabupaten Pinrang, A. Mahmud Bancing, merupakan salah satu upaya dalam membangun sinergitas diantara Pemerintah Kabupaten Pinrang dan KPM di setiap Desa di Kabupaten Pinrang.

Hal ini, lanjutnya, merupakan upaya dalam melibatkan KPM dalam penanganan kasus – kasus stunting di daerah ini.

Sementara itu, Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Pinrang, Dr. Uswatun Hasanah, S.Sos, M.Pd membawakan materi dengan tema “ Peran TP PKK dalam percepatan penurunan stunting di Kabupaten Pinrang”.

Menurutnya, pentingnya sinergitas dalam menanggulangi kasus – kasus stunting di Bumi Lasinrang ini. Termasuk perlibatan KPM, lanjutnya, yang menjadi salah satu garda terdepan penanganan stunting di setiap desa dalam wilayah Pemerintahan Kabupaten Pinrang.

Olehnya itu, lanjutnya, sinergitas harus dibangun diantara seluruh stakeholder terkait, sehingga dapat Kembali menurunkan angka prevalensi stunting hingga pada angka 14% yang menjadi target bersama.(Rls/ks)

BAGIKAN
Berita sebelumyaPetahana Irwan Hamid, Layak Memimpin Pinrang 2024 – 2029
Berita berikutnyaPetahana Irwan Hamid, Peduli Terhadap 1.115 Honorer Menjadi ASN PPPK
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here