Site icon Inspirasi Makassar

Kades dan Jajarannya Dituntut Netral di Pilkada Pinrang

Pinrang, inspirasimakassar.id:
Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pinrang, menggelar sosialisasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) bagi kepala desa beserta jajarannya dalam menghadapi Pilkada 2024.

“ Sosialisasi ini dimaksudkan selain menjaga netralitas para kepala desa dan jajarannya menghadapi pilkada, juga menjaga stabilitas, dan keamanan dalam proses pemilukada yang dilaksanakan lima tahun sekali,” kata Kepala Dinas PMD Kabupaten Pinrang, A. Mahmud Bancing di sela kegiatan tersebut di Kabupaten Pinrang, Jumat pekan lalu..

Dikatakan, netralitas ASN termasuk para kepala desa akan membantu menciptakan suasana politik yang kondusif dan aman.

” Berkaitan dengan hal tersebut, diharapkan seluruh peserta yang hadir dapat memahami materi yang disampaikan dan dapat menjaga diri dari tindakan atau sikap yang bisa mencederai proses demokrasi.”terangnya

Sementara itu, perwakilan dari Bawaslu Kabupaten Pinrang, menekankan pentingnya netralitas bagi ASN dalam setiap tahapan pemilu, agar dapat mendorong terciptanya Pilkada yang bebas dari intervensi politik praktis dan dapat berjalan sesuai dengan aturan yang ada.

“ Melalui sosialisasi ini diharapkan seluruh kepala desa dapat mendorong pelaksanaan Pilkada yang bersih, transparan dan akuntabel, sehingga pesta demokrasi dapat berjalan sukses dan lancar sesuai harapan,” ujarnya.

Apabila ada Kepala desa yang mendapat intimidasi untuk membantu menyukseskan salah satu Pasangan calon (Paslon) yang berkontestasi, maka diharapkan segera melapor ke Bawaslu atau pihak keamanan untuk ditindaklanjuti.(Rls/ks)

Exit mobile version