Makassar, Inspirasimakassar.com:
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makasar, Indira Mulyasari Paramastuti memastikan, pihaknya akan membahas anggaran tersebut dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) secara langsung. Tujuannya, agar permasalahan yang dpertanyakan anggota banggar bisa mendapat jawaban secara langsung.
Koordinator Badan Anggaran (Banggar) DPRD Makassar ini, pada Kamis 12 Oktober menyebutkan, anggaran yang diajukan SKPD semua mengalami penurunan. Dia belummengetahui secara pasti mengapa terjadi penurunan anggaran tersebut. Karena itu, tepat kalau dalam pembahasan akan didengar penjelasan secara langsung dari pimpinan SKPD. (bko)