Kolaka, Inspirasimakassar.com:

Bulan Ramadhan selalu menjadi momen ditunggu umat Muslim untuk berlomba berbagi kebahagiaan. Tidak terkecuali bagi Ikatan Mahasiswa Pemuda Pelajar Indonesia Kolaka (IMPPAK) Komisariat Samaturu menggelar aksi sosialnya.

Sore jelang buka puasa, Ahad (17/5/2020), mereka membagi bagi takjil bagi pengendara yang melintas di Simpan Tiga Koroha Desa Tamboli Kec. Samaturu Kab. Kolaka yang berketepatan di dekat Polsek Samaturu.

Para muda-mudi ini berdiri di sisi jalan sambil membagikan paket takjil kepada pengguna jalan. Terlebih bagi mereka yang sedang terjebak kepadatan lalu lintas menjelang waktu berbuka puasa.

Tak ayal, aksi bertajuk “Takjil on the Road” itu mendapatkan perhatian dari pengguna jalan yang kebetulan tengah melalui jalur tersebut.

Para pemuda yang selalu lekat dengan aktivitas sosialnya itu, terlihat dengan simpatik membagikan paket takjil.

Muhammad Aswar selaku ketua IMPPAK Komisariat Samaturu Saat di hubungi via WhatsApp mengatakan Ramadan di tengah pandemi Covid-19 penuh perjuangan, sehingga pihaknya membagikan menu takjil kepada masyarakat.

“Semoga kegiatan kali ini bisa meningkatkan rasa syukur kita kepada Allah SWT atas semua kenikmatan dan memberikan sedikit rezeki untuk kita untuk berbagi serta Mempererat tali silahturahmi dalam keorganisasian maupun dalam bermasyarakat dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama”, ujarnya.

Andi Nurwahyuni selaku ketua Bidang Kerohanian IMPPAK Komisariat Samaturu menyampaikan, ada ratusan paket takjil yang dibagikan kepada pengendara adalah upaya berbuat amal dan peduli kepada sesama.

“Kegiatan ini murni inisiatif dari teman-teman Pengurus Imppak Komisariat Samaturu. Mereka menyisihkan sebagian rezekinya untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama saat bulan Ramadhan, tegas mahasiswa Komunikasi Fisip Unismuh Makassar ini. (Iswadi Amiruddi– Sekjen Ikatan Pemuda Pelajar Indonesia Kolaka (IMPPAK) melaporkan dari Kolaka).

BAGIKAN
Berita sebelumyaKarendal Ops Ketupat Siamasei 2020 Cek Kesiapsiagaan Pos Pam Perbatasan Sarjo
Berita berikutnyaSekretaris LLDIKTI IX Serahkan Paket Ramadhan Terdampak Covid-19 di Tamangapa
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here