Beranda Berita Hadir di Sulawesi Selatan, MHG : IESPA Adalah Wadah Bagi Gamers

Hadir di Sulawesi Selatan, MHG : IESPA Adalah Wadah Bagi Gamers

0
341

Makassar, Inspirasimakassar.com:

Pelantikan Kepengurusan Indonesia E-sport Association (IESPA) Sulawesi Selatan akan dilaksanakan pada tanggal 5 Maret 2022, ini menjadi bukti keseriusan IESPA Sulsel hadir untuk para gamers di Sulsel.

Ketua Umum IESPA Sulsel, Mudassir Hasri Gani (MHG), pasca pelantikan kepengurusan IESPA Sulsel akan melantik Ketua IESPA ditingkat Kabupaten dan Kota di Sulawesi Selatan.

“Pelantikan ini kami akan mengundang ke-24 Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan. Setelah itu mereka akan melantik kepengurusannya di tiap daerah masing-masing. Untuk kepengurusan di IESPA Sulsel akan kami lantik setidaknya 40 orang,” kata MHG, Senin, 14 Februari 2022.

MHG menambahkan, bukan pelantikan saja melainkan akan diisi seperti talk show dan seminar agar masyarakat tahu bahwa game merupakan salah satu kegiatan positif yang tak perlu dicemaskan lagi.

“Kita akan memperkenalkan E-sport itu sendiri dan apa itu IESPA. IESPA hadir sebagai wadah untuk para gamers-gamers berbakat yang ada di Sulawesi Selatan,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil Ketua IESPA Sulsel A Ikram Rifqi mengatakan, setelah pelantikan akan diadakan turnamen game massively multiplayer online role-playing game (MMORPG) Eizper Chain.

“Turnamen tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 6 Maret 2022. Sehari setelah pelantikan kepengurusan IESPA Sulsel dan ke-24 Kabupaten/Kota,” beber A. Ikram Rifqi.

Pria yang akrab disapa Ikki ini juga menjelaskan, turnamen ini juga akan melibatkan bermacam elemen baik dalam golongan mahasiswa, komunitas, tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP).

“Disini juga kami akan mengedukasi para peserta tentang game yang positif itu seperti apa, terutama game yang dibawahi oleh E-sport. Sebab organisasi kami (IESPA Sulsel) memang fokus kepada bagaimana mengkanalisasi dampak positif dari game,” tuturnya.

Ikki berharap, hadirnya IESPA di Sulawesi Selatan bisa menjadi wadah bagi gamers-gamers milenial dan meraka dapat melakukan hobinya dan mencetak prestasi-prestasi baik itu tingkat lokal, regional maupun nasional.

“Bukan itu saja, kami akan menuju ke tingkat tertinggi, yaitu internasional. Hal ini dilakukan setelah mengikuti kompetisi tingkat nasional, regional maupun lokal. Sehingga ada poin bagi teman-teman dapatkan bermain game, bukan hanya menghabiskan waktu tapi mereka juga mencetak prestasi tersebut,” tutupnya.

Turnamen ini akan dipantau langsung oleh Ketua IESPA Pusat, Ibnu Riza Pradipto bersama Ketua Umum IESPA Sulsel, Mudassir Hasri Gani. Dan akan diikuti 100 peserta. (hadi)

Berita sebelumyaBAZNAS Makassar Bekali 1.200 Pengurus UPZ Masjid
Berita berikutnyaOrang Islam Wajib Kaya, Haram Miskin Papa
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TIDAK ADA KOMENTAR

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here