Masamba, Inspirasimakassar.com:

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan, H Andi Syaifuddin Patahuddin ST menyoroti adanya pejabat di Luwu Utara yang merangkap jabatan. Merangkap jabatan dua Instansi sekaligus sebut Petta sapaan Akrab Andi Syaifuddin tentu akan berpengaruh dengan kinerja.

Seperti yang terjadi pada, Selasa, 5 Januari 2021, dirinya ditugaskan Komisi D DPRD meninjau titik penyebab banjir Salu Matoto atau orang biasa sebut salubebe, namun tidak ada Kepala Dinas, maupun bidang yang terkait mendampingi dirinya meninjau salu bebe.

” Inimi dampaknya kalau rangkap jabatan, apalagi instansi vital atau sangat penting, sudah menjabat sebagai kepala Bappeda, diberikan menjabat juga di Dinas PUPR, pasti akan berpengaruh dengan pelayanan. Hal seperti ini juga pernah kami soroti di Makassar, ” ujar anggota DPRD Fraksi PKS tersebut.

Seperti diberitakan, Komisi D DPRD Provinsi Sulsel sedianya melakukan kunjungan atau melihat langsung titik penyebab banjir Kota Masamba, namun karena tidak ada pejabat dinas PUPR yang mendampingi, kunjungan itu terpaksa ditunda.

Salah seorang staf dinas PUPR mengatakan Plt Kepala Dinas PUPR, Ir Rusdy Rasyid tidak berkantor karena sibuk bertepatan dengan acara pernikahan anak kandungnya. (mah)

BAGIKAN
Berita sebelumyaPSBB Untuk Sulsel ni Kata Nurdin Abdullah Akan mengikuti Petunjuk Dari Pemerintah Pusat Pusat
Berita berikutnya7 Tahun Inspirasi
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here