Makassar, Inspirasimakassar.com:
Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, mengunjungan stand pameran Architecture Convention di Hotel Fourpoints Makassar. Danny—sapaan walikota di kota Daeng ini menjadi orang pertama menyempatkan diri menjadi pendaftar permohonan Surat Ijin Pelaku Teknis Bangunan (SIPTB) pada booth DP Ruang, Kamis 6 April 2017.
Kegiatan menjadi rangkaian simbolis membuka ruang besar bagi pelaku teknis bangunan gedung dalam hal ini profesi arsitek, sipil struktur, insiyur mekanik dan elektrik utk melakukan praktek profesinya di Kota Makassar.
Penerapan SIPTB di wilayah Kota Makassar merupakan upaya besar dalam peningkatan pemahaman thd pelaku teknis bangunan gedung dalam berpraktek dengan profesional di kota Makassar. Tentunya dengan pemahaman lokal konteks sesuai aturan bangunan gedung yg berlaku di Kota Makassar.
Acara launching SIPTB ini ditargetkan untuk memberikan sosialisasi bagi para profesi perencana bangunan dan kawasan binaaan agar memiliki ijin praktek di wilayah Kota Makssar, layaknya surat ijin praktek bagi dokter, apoteker, bidan, pengacara, dan lailn2.
SIPTB diterbitkan berdasarkan beberapa dokumen2 penting diantranya memliki SKA, pengalaman kerja, dan rekomendasi dari asosiasi profesi. Rencananya pemberian sertifikat gratis akan dilakukan pada awal bulan Mei, bertepatan dengan anniversary 3 tahun DIA berkarya dan melayani Kota Makassar. (din)
sumber: MakassarKota.go.id