Maros, Inspirasimakassar.id:

Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam bersama Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin menanam pohon sukun dikawasan Taman Nasional (TN) Bantimurung, Kabupaten Maros, Selasa, (30/1/2024).

Penanam sukun tersebut menurut Bupati Maros merupakan langkah positif dalam upaya pembudidayaan sukun di kawasan obyek wisata alam di Kabupaten Maros, yakni obyek wisata Rammang-Rammang dan Bantimurung.

 “Sukun di sini kita kembali penanaman, paling utama ini adalah program lanjutan untuk program sejuta sukun, termasuk di Rammang-rammang dan tempat wisata Bantimurung,”  ujarnya dilansir dari laman maroskab.go.id.

Selain di lahan kosong, lanjut dia, pihaknya juga melakukan penanaman sukun di bantaran sungai di taman nasional tersebut.

Ia mengungkapkan, sukun merupakan pangan alternatif dan termasuk tanaman yang dikenal luas masyarakat dan perlu dikembangkan agar masyarakat dapat memilih sebagai alternatif pangan.

” Selama ini masyarakat hanya bergantung pada beras sebagai pangan utama, namun ia berharap sukun bisa menjadi pengganti jika dibiasakan dikonsumsi,” tutur mantan Ketua DPRD Maros.

Ditambahkan,  sukun cocok dikembangkan di Kawasan Bantimurung dan kegiatan penanaman sukun yang digagas Pj Gubernur Sulsel agar masyarakat bisa menanamnya. (rizal)

BAGIKAN
Berita sebelumyaBayar Gaji Januari 2024, Pemkab Maros Siapkan Rp26.916.593.700
Berita berikutnyaPenerima Bantuan Pangan di Maros Ucapkan Terima Kasih Kepada Gubernur dan Bupati
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here