Site icon Inspirasi Makassar

Besok, 50 Anggota DPRD Makassar Periode 2024 – 2029 Dilantik

Saat gladi (foto:ist)

Makassar, Inspirasimakassar.id:

Menurut rencana, besok, Senin 9 September 2024, sebanyak 50 orang anggota Dewan Perwailan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, periode 2024-2029 dilantik. Mereka akan mengikuti pengambilan sumpah jabatan di gedung DPRD Makassar, Jalan AP Pettarani.

Pernyataan tersebut dikemukakan Sekertaris Dewan Kota Makassar, M Dahyal, Ahad 8 September 2024. Ia menambahkan, ke 50 anggota dewan terpilih dilantik dan diambil sumpah tepat  pukul 10.00 WITA di ruang Paripurna, lantai III.

Menurut M.Dahyal, pelantikan angota dewan hasil Pileg 2024 nantinya dihadiri begitu banyak undangan. Makanya, akses masuk ke ruangan paripurna bakal dibatasi.

Dapat dipastikan pelantikan anggota dewan kita besok nantinya banyak tamu yang datang. Makanya, pintu masuk akan dibatasi, agar undangan atau tamu tamu penting yang diundang, seperti Bapak Walikota Makassar, beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda). Kemudian, para ketua parpol serta lembaga-lembaga di Kota Makassar seperti Majelis Ulama Indonesia (MUI).

“Jadi tidak semua tamu bisa masuk ke ruang Paripurna. Karena terbatas, dan hanya bisa menampung sekitaran 300 orang, sudah dengan anggota dewan. Makanya, kami juga menyediakan videorton, sehingga para tamu yang tidak bisa masuk dapat menyaksikan di luar,” ujarnya.

H.Dahyal menambahkan, disisi lain, secretariat dewan juga  telah menyiapkan sejumlah titik kepada undangan lain yang tidak dapat akses masuk ke ruang rapat paripurna. Para undangan yang tidak bisa masuk dapat menyaksikan tayangan pelantikan di luar melalui videotron yang disediakan.

“Nanti kita tempatkan di lantai dua, yang dekat parkiran pimpinan. Kita akan bikin panggung di situ, kasih kursi. TV-nya akan menggunakan videotron yang ada di lantai dua,” urainya, sereaya menambahkan, kegiatan kantor juga diliburkan saat pelantikan. Pegawai yang sedang tidak bertugas dilarang memasuki kawasan kantor, khususnya sekretariat DPRD Makassar. (titi).

Exit mobile version