yunus
Makassar, Inspirasimakassar.com:

Komisi B Bidang Perekonomian dan Keuangan DPRD Makassar mengimbau kepada Dinas Perdagangan Makassar rutin melakukan pemantauan harga sembako dan menggelar inspeksi mendadak (Sidak) di sejumlah swalayan untuk mengatisipasi peredaran produk kedaluwarsa.

Ketua Komisi B DPRD kota Makassar, HM Yunus menyampaikan hal tersebut. Ia mengatakan bulan Ramadan menjadi momentum pengusaha nakal meloloskan produk kedaluwarsa. Disdag lanjut Yunus, tidak boleh tinggal diam dalam mengawasi sembako atau makanan yang kedaluarsa. Pengecekan dilapangkan tiga bulan sekali harus rutin dilakukan.

“Di samping itu masyarakat juga harus cermat, harus memperhatikan baik-baik tanggal kedaluwarsa produk makanan dan minuman,” jelas Yunus, belum lama ini.

Hal senada dikemukakan,  Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar, Muhammad Yasir mengatakan pihaknya saat ini mulai rutin melakukan peninjauan jelang Ramadan. Dia mengaku saat ini minimal dua kali dalam satu bulan melakukan peninjauan harga.Termasuk mengecek sampel makanan yang dicurigai kedaluwarsa. “Kita melakukan mengecekan harga dua kali seminggu, itu memang agenda rutin,” ujarnya.

Menurutnya,  Untuk mengantisipasi produk kedaluwarsa pihaknya, sudah melakukan sosialisasi. Diantaranya toko swalayan yang paling ramai dikunjungi warga. “Kita sudah sosialisasi ke toko swalayan yang ramai diserbu warga, seperti Carrefour dan Hipermart. Kita minta agar mereka menarik produk yang sisa satu minggu waktu kedaluwarsanya,” urainya.

Sementara untuk mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan pokok, pihaknya bakal menggelar pasar murah. Namun, saat ini pasar murah masih dalam proses tender. “Kita upayakan proses tender bisa rampung sebelum Ramadan agar bisa cepat digelar pasar murah,” tambahnya. (*)

BAGIKAN
Berita sebelumyaKomisi C DPRD Makassar Tinjau CPI
Berita berikutnyaPansus DPRD Makassar-Eksekutif Bahas RPJPD
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here