Makassar, Inspirasimakassar.com:
Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Rabu, 24 Mei 2017 menggelar rapat Paripurna Istimewa Rekomendasi Panitia Khusus DPRD Kota Makassar terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Makassar tahun 2016. Rapat berlangsung di ruang Paripurna DPRD Makassar.
Rapat Paripurna siang ini dipimpin oleh Ketua DPRD Makassar, Farouk M Betta didampingi Wakil Ketua I DPRD Makassar, Adi Rasyid Ali, Wakil Ketua II DPRD Makassar, Eric Horas dan Wakil Ketua III DPRD Makassar, Indira Mulyasari Paramastuti.
Dalam rapat paripurna ini juru bicara Pansus LKPJ Walikota Makassar tahun 2016, Haslinda (F-PKS) memaparkan bahwa mencermati dokumen Laporan Pertanggung Jawaban Walikota (LKPJ) tahun 2016 pansus menilai :
1. Diperlukan evaluasi pembenahan yang serius terhadap program yang realisasi anggarannya maksimal namun capaian indikator kinerja minim.
2. Terhadap program dan capaian indicator kinerja yang berkorelasi positif tentu membutuhkan pembinaan lebih lanjut sehingga apa yang telah dicapai tersebut bisa lebih baik lagi pada tahun mendatang.
3. Terhadap program yang realisasi anggarannya rendah namun capaian indicator kinerjanya maksimal maka terhadap pencapaian yang demikian perlu diberi apresiasi dan menjadi bahan pembelajaran serta masukan bagi peningkatan kinerja Pemerintah.
Hadir dalam sidang Paripurna istimewa DPRD Makassar siang ini Wakil Walikota Makassar, Syamsu Rizal mewakili Walikota Makassar, Ramdhan Pomanto yang berhalangan hadir, Sekretaris Daerah kota Makassar, Ibrahim Saleh, Pejabat Struktural Pemerintah kota Makassar, dan Forkopimda Makassar. (AA)