Makassar, Inspirasimakassar.com: Bidang Penerangan Agama Islam dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Selatan menggelar Dialog Ormas Islam dan Ormas Kepemudaan Islam.

Kegiatan ini dibuka Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Khaeroni, Jumat, 17/3/23 malam, di Hotel Denpasar, Jl. Boulevard Panakkukang Jasper II No.1 Makassar.

Kakanwil dalam arahannya menyampaikan, dialog penting untuk menyatukan persepsi yang sama tentang keragaman, untuk dijadikan solusi mencari kesamaan dalam mewujudkan kedamaian.

“Dialog ini penting karena di saat kita terkotak-kotak, akan memberi solusi dan membangun silaturrahmi,” kata Kakanwil.

Dikatakan, dialog penting sebagai upaya merajut ukhuwah dalam keberagamaan, memberi solusi setiap permasalahan yang timbul dan membangun kesadaran dalam moderasi beragama.

Sebelumnya, Kabid Penaiszawa, H. Abdul Gaffar melaporkan dialog untuk menyatukan persepsi, peran serta dan kontribusi Ormas, membuat lebih maju dan bagaimana ber NKRI.

Dialog yang berlangsung dua hari diikuti 30 peserta, utusan ormas Islam dan ormas kepemudaan Islam kabupaten/kota, serta utusan Kanwil Kemenag Sulsel. Ketua Tim Kemitraan Umat Publikasi Dakwah dan HBI, tampil memimpin doa pada acara tersebut.

Narasumber yang hadir seperti Ketua MUI Kota Makassar. Dr. H. Baharuddin, Dr. Suardi dari GP. Anshor, Dr. H.Ali Yafid Kabag TU Kanwil Kemenag Sulsel, dan Kabid Penaiszawa Kanwil Kemenag Sulsel, H. Abdul Gaffar.

Ketua MUI Kota Makassar, AGH. Baharuddin dalam pemaparan materi menyampaikan, pemahaman dan penguatan moderasi beragama menjadi dasar dalam mewujudkan rahmatan lil alamiin.

“Mewujudkan kasih sayang yang tercermin dalam perjuangan kehidupan dan rekonsiliasi. Menunjukkan kearifan dan semangat menghindari radikalisme dan ekstrimisme.

Dr. H. Ali Yafid, M.Pd., yang berkesempatan menutup dialog memaparkan, pentingnya pengamalam dalam kehidupan sehari-hari, menyangkut moderasi beragama yang telah dicanangkan oleh pemerintah melalui menteri agama, dan menjadi tanggung jawab untuk dilaksanakan pada tataran eselon 1 hingga ke kanwil, dan kemenag kab/kota ke bawah. (sudirman)

BAGIKAN
Berita sebelumyaRekomendasi 4 Kulkas Side By Side Terbaik 2023
Berita berikutnyaKabid Penaiszawa: STQH XXXIII Berdayakan Peserta Lokal
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here